Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Bahasa Dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Adab Dan Humaniora (FAH) UIN Alauddin Makassar gelar upgrading dengan tajuk

  • 06 Maret 2023
  • 01:08 WITA
  • Administrator
  • Berita

BERITA HARIAN BSA - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Bahasa Dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Adab Dan Humaniora (FAH) UIN Alauddin Makassar gelar upgrading dengan tajuk "Meningkatkan Keharmonisan Himpunan Yang Profesional Guna Mencapai Kinerja Kepengurusan Progresif, Kreatif dan Inovatif".

Kegiatan ini berlangsung mulai 04-05 Maret 2023 yang bertempat di Ruko Bintang Prilian, Jalan H. M Yasin Limpo, Minggu (05/03/2023).

Upgrading kali ini menyajikan tujuh materi yakni kepemimpinan manajemen organisasi, problem solving, ideologi politik mahasiswa, tupoksi, strategi manajemen kaderisasi, dan peran organisasi kemahasiswaan dalam mengembang civic skill mahasiswa.

Ketua Panitia, Muhammad Sultan Fauzan mengatakan bahwa kegiatan upgrading dilaksanakan untuk peningkatan public speaking, problem solving dan memperluas wawasan terhadap pengurus baru.

"Meningkatkan hal-hal baru agar mahasiswa jurusan BSA bisa lebih tertarik dan juga tidak bosan dalam mengikuti kegiatan," harapnya.  

Sementara itu, Ketua Umum HMJ, Jusman berharap agar kedepannya pengurus lebih solid dan bertanggung jawab dengan tupoksinya masing-masing.
 
"Ketika kita berharap maka akan timbul sebuah rasa kekecewaan, makanya saya tidak akan berharap tapi saya akan mencoba untuk menjalani segala sesuatu yang bisa kita lakukan bersama," katanya.

Liputan : Lamabawafadli
Editor: Malebbi Salsabila