Pembina Pramuka Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Dr. Drs. H. Mohamad Harjum, M.Ag. hadir dalam acara pelantikan dan pengukuhan pengurus Lembaga Kemahasiswaan UIN Alauddin Makassar periode 2024. Acara tersebut diselenggarakan untuk mengukuhkan pengurus baru yang akan memimpin berbagai kegiatan kemahasiswaan di UIN Alauddin Makassar dalam periode mendatang.
Dalam acara yang berlangsung di Auditorium UIN Alauddin Makassar pada hari Selasa, 19 Maret 2024 yang lalu, dosen Bahasa dan Sastra Arab UIN Alauddin tersebut memberikan memotivasi kepada pengurus baru Lembaga Kemahasiswaan. Ia menekankan pentingnya peran kemahasiswaan dalam memperkokoh jati diri universitas dan mengambil peran aktif dalam pengembangan akademik, sosial, dan kebudayaan di lingkungan kampus.
"Pengurus Lembaga Kemahasiswaan memiliki tanggung jawab besar dalam mewujudkan mahasiswa yang berkualitas, berintegritas, dan berperan aktif dalam pembangunan bangsa. Saya berharap pengurus baru dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan semangat kebersamaan," ujar Dr. Harjum
Acara pelantikan dan pengukuhan ini juga dihadiri oleh Rektor UIN Alauddin Makassar, para dekan fakultas, serta para pembina dan pengurus organisasi kemahasiswaan lainnya. Mereka memberikan ucapan selamat dan dukungan kepada pengurus baru, serta berharap agar mereka dapat menjalankan amanah dengan baik dan menjadi agen perubahan yang positif di lingkungan kampus.
Pengurus baru Lembaga Kemahasiswaan UIN Alauddin Makassar periode 2024 menyambut dengan antusias pelantikan mereka. Mereka menyatakan komitmen mereka untuk bekerja keras dan berkolaborasi dengan seluruh elemen kemahasiswaan untuk menciptakan lingkungan kampus yang lebih dinamis, inklusif, dan berdaya saing.
Dengan adanya pelantikan dan pengukuhan ini, diharapkan pengurus baru Lembaga Kemahasiswaan UIN Alauddin Makassar dapat mengemban tugas dan tanggung jawabnya dengan baik, serta menjadi motor penggerak kemajuan dan kreativitas mahasiswa dalam berbagai aspek kehidupan kampus. BSP