Banda Aceh, 17 Mei 2024 – Dalam upaya meningkatkan kualitas dan prestasi akademik, Program Studi Bahasa dan Sastra Arab (BSA) UIN Alauddin Makassar melaksanakan kegiatan benchmarking ke Program Studi BSA UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 17 Mei 2024 dan bertujuan untuk berbagi pengalaman dan praktik terbaik antara kedua institusi yang telah dikenal memiliki akreditasi unggul dari BAN PT.
Rombongan dari UIN Alauddin Makassar dipimpin oleh Dekan Prof Barsihannor dan Ketua Program Studi BSA, Dr. Baso Pallawagau, Lc., MA yang disambut hangat oleh Ketua Program Studi BSA UIN Ar-Raniry Sumardi, S.S, M.A beserta jajaran dosen dan mahasiswa. Kegiatan ini diawali dengan sambutan dan perkenalan dari kedua belah pihak, yang kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi dan presentasi mengenai berbagai program unggulan serta strategi peningkatan mutu akademik yang telah berhasil diterapkan.
Dalam sambutannya, Dr. Baso Pallawagau, Lc., MA menyatakan, "Kami sangat mengapresiasi kesempatan ini untuk belajar langsung dari BSA UIN Ar-Raniry yang telah berhasil meraih berbagai prestasi. Kami berharap dapat mengadopsi beberapa strategi dan inovasi yang diterapkan di sini untuk diterapkan di UIN Alauddin Makassar."
Sementara itu, Sumardi, S.S, M.A mengungkapkan, "Benchmarking ini merupakan kesempatan berharga bagi kedua institusi untuk saling belajar dan bertukar pengalaman. Kami juga tertarik untuk mengetahui lebih dalam tentang program-program unggulan di UIN Alauddin Makassar yang dapat kami adopsi."
Dengan terlaksananya kegiatan benchmarking ini, diharapkan dapat tercipta sinergi yang lebih baik antara kedua institusi dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan prestasi akademik di bidang Bahasa dan Sastra Arab.